Sekilas Tabulampot Buah Naga
Perawatan tabulampot buah naga secara umum dapat saja mengikuti langkah-langkah perwatan tabulampot seperti yang kami sajikan pada bagian tabulampot.
Penanganan lain untuk tabulampot buah naga adalah sebagai berikut.
Tiang Penyangga :
Buah Naga tidak dapat berdiri sebagaimana halnya tanaman berbatang keras. Karenanya mesti dibuatkan tiang penyangga misalnya dari besi.
Penyiraman :
Buah Naga adalah jenis kaktus yang rentan terhadap air. Untuk itu lakukan penyiraman secukupnya. Kebanyakan air dapat menyebabkan batang buah naga busuk.
Pemangkasan :
Pemangkasan dapat saja dilakukan untuk mendapatkan pencabangan. Semakin banyak cabang, kemungkinan buahnya juga lebih banyak.